Jika
tiba-tiba menu Task Manager tidak bisa kita buka, muncul keterangan bahwa “Task
Manager has beed disabled by your administrator ” seperti pop up dibawah ini:
Kemudian
ketika kita ingin meng-enable kan
melalui registry editor ternyata REGEDIT nya tidak bisa dibuka dan muncul popup
bertuliskan ”Registry editing has been disabled by your administrator”
Selanjutnya
ketika kita ingin melihat file yang tersembunyi (hidden files) dari menu folder
options ternyata di disable juga, dan kita tidak pernah merasa mendisable
menu-menu tersebut berarti berita buruk buat kita, besar kemungkinan yang
melakukan itu adalah virus, worm, ataupun trojan. Bisa jadi penyakit (virus)
tersebut masih ada, bisa jadi juga sudah tidak ada (tinggal bekas-bekas
settingan yang ditinggalkan virus). Jika virus masih ada, langkah terbaik
adalah men-scan-nya dengan antivirus terbaik yang anda punya, tentunya dengan
update terkini. Jika ternyata virus sudah tidak ada, ya tinggal mengembalikan
beberapa setting yang biasanya dirubah oleh virus.
·
buka command prompt, start >
run > ketik “cmd” (tanpa tanda kutip) > enter.
·
ketikkan di command prompt sbb:
reg delete
HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\System /v
DisableRegistryTools
·
Kemudian akan muncul pertanyaan:
Delete the registry value DisableRegistryTools
(Yes/No)?
·
Jawablah dengan mengetikkan: Yes
·
Setelah itu bukalah registry
Editor melalui menu run dengan mengetik: regedit lalu klik OK. Voilaa.. Regedit
bisa terbuka.
Dengan
terbukanya Registry Editor berarti telah membuka jalan menuju perubahan setting
berikutnya. Selanjutnya tinggal meng-enable-kan task manager dari registry
editor. Berikut ini caranya:
·
Buka Regedit
·
HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\System
·
Pastikan nilai (value) untuk
REG_DWORD DisableTaskMgr adalah 0 (zero).
·
Tutup Regedit.
Sedangkan
untuk Show Hidden Files, settingnya ada di
HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows\
CurrentVersion\Explorer\Advanced\Folder\Hidden\SHOWALL . Nilai untuk REG_DWORD CheckedValue adalah 1, nilai ini biasanya di ubah menjadi 2 atau 0 oleh virus.
CurrentVersion\Explorer\Advanced\Folder\Hidden\SHOWALL . Nilai untuk REG_DWORD CheckedValue adalah 1, nilai ini biasanya di ubah menjadi 2 atau 0 oleh virus.
Selain dari Registry Editor atau
REGEDIT, bisa juga kita mengubah setting PC windows kita dari menu Group Policy
Editor. Cara masuknya adalah dengan mengetikkan perintahgpedit.msc di run
menu. Di dalam Group Policy Editor, terdapat 2 bagian menu, yaitu User
Configuration dan Computer Configuration.
Untuk
disable/enable Task Manager ada di menu User Configuration > Administrative
Templates > System > Ctrl Alt del Options . Pilih setting “Remove Task
Manager” dan ubahlah menjadi “disable” atau “not configured”.
Sedangkan
untuk disable/enable regedit ada di menu User Configuration > Administrative
Templates > System. Pilih setting “prevent access to registry editing tools”.
Pilih disabled supaya kita bisa mengakses regedit.
Demikian,
semoga bermanfaaat.
No comments:
Post a Comment